Honda CUV e: Motor Listrik Futuristik, Harga Mulai Rp 53 Juta!

Honda CUV e Motor Listrik Futuristik Harga Mulai Rp 53 Juta

Cerita.co.id – Astra Honda Motor (AHM) baru saja meluncurkan Honda CUV e:, motor listrik yang dirancang khusus untuk mobilitas perkotaan. Terinspirasi dari Honda SC e: Concept, CUV e: hadir dengan desain futuristik dan fitur canggih, dibanderol dengan harga mulai Rp 53 juta.

Collab Media Network banner content

Desain CUV e: mencuri perhatian dengan garis-garis tajam dan velg 12 inci yang membuatnya tampak dinamis dan modern. Kesan premium terpancar kuat, mirip dengan versi konsepnya.

Honda CUV e Motor Listrik Futuristik Harga Mulai Rp 53 Juta

Performa CUV e: didukung oleh motor listrik 6 kW yang mampu mencapai kecepatan maksimal 83 km/jam dengan jarak tempuh hingga 80,7 km. Motor ini menggunakan dua baterai Honda Mobile Power Pack e: yang dapat ditukar atau diisi ulang dengan charger off-board. Waktu pengisian penuh sekitar 6 jam, sementara dari 25% hingga 75% hanya membutuhkan 2,7 jam.

Fitur canggih yang ditawarkan CUV e: meliputi tiga mode berkendara: ECON, STD, dan Sport. Untuk kenyamanan, tersedia USB type-C charger di konsol, panel TFT yang menampilkan informasi kendaraan, dan sistem smart key. Tipe tertinggi dilengkapi dengan Honda RoadSync Duo yang menghubungkan motor dengan ponsel untuk pengalaman berkendara yang lebih terintegrasi.

Honda menawarkan berbagai pilihan warna menarik untuk CUV e:, seperti Stellar Matte White, Stellar Matte Silver, dan Stellar Matte Black. Untuk tipe RoadSync Duo, tersedia warna Quantum Matte White, Quantum Matte Silver, dan Quantum Matte Black.

Honda CUV e: dipasarkan dengan harga mulai Rp 53-57 juta (termasuk dua unit baterai) untuk versi standar, dan Rp 57-61 juta untuk tipe RoadSync Duo. Harga tersebut berlaku on the road Jakarta.

Jika keberatan atau harus diedit baik Artikel maupun foto Silahkan Laporkan! Terima Kasih

Tags:

Ikuti kami :

Tinggalkan komentar