S-Presso: Mobil Murah, Biaya Servisnya Bikin Kantong Senyum!

S-Presso: Mobil Murah, Biaya Servisnya Bikin Kantong Senyum!

Cerita.co.id – Bagi Anda yang mencari mobil murah meriah, Suzuki S-Presso bisa jadi jawabannya. Dengan harga di bawah Rp 200 juta, mobil ini menjadi salah satu pilihan menarik di kelas city car, bersaing dengan LCGC seperti Toyota Agya dan Honda Brio Satya. Tapi, bagaimana dengan biaya servisnya? Apakah tetap ramah di kantong?

Collab Media Network banner content

S-Presso hadir dalam dua varian: Manual (MT) seharga Rp 169,1 juta dan Auto Gear Shift (AGS) seharga Rp 179,1 juta. Meski tergolong mobil murah, S-Presso punya spesifikasi yang menarik. Dimensi panjang 3.565 mm, lebar 1.520 mm, dan tinggi 1.565 mm memberikan ruang yang cukup nyaman. Ditenagai mesin bensin K-Series K10B DOHC 1 liter tiga silinder, S-Presso mampu menghasilkan tenaga puncak 50 kW dan torsi 90 Nm.

S-Presso: Mobil Murah, Biaya Servisnya Bikin Kantong Senyum!

Salah satu keunggulan S-Presso adalah biaya servis berkala yang cukup terjangkau. Berdasarkan informasi yang diperoleh, estimasi total biaya servis berkala untuk S-Presso AGS hingga 100.000 km mencapai sekitar Rp 8,5 juta. Rinciannya sebagai berikut:

  • 10.000 km: Rp 428.600
  • 20.000 km: Rp 689.825
  • 30.000 km: Rp 428.600
  • 40.000 km: Rp 1.010.825
  • 50.000 km: Rp 428.600
  • 60.000 km: Rp 1.036.700
  • 70.000 km: Rp 706.100
  • 80.000 km: Rp 1.760.075
  • 90.000 km: Rp 706.100
  • 100.000 km: Rp 1.336.700

Estimasi biaya servis berkala ini sudah termasuk suku cadang, pelumas, material, dan jasa. Namun, perlu diingat bahwa biaya ini dapat bervariasi tergantung pada penggantian suku cadang di luar paket.

Tak hanya harga dan biaya servis yang menarik, S-Presso juga dilengkapi dengan fitur keselamatan yang patut diperhitungkan. Beberapa fitur unggulannya meliputi SRS Front Dual Airbags, Rear Parking Sensor, ABS (Anti-lock Braking System), serta alat pemadam api ringan. Dengan fitur-fitur ini, Anda bisa merasa lebih aman saat berkendara.

Jika keberatan atau harus diedit baik Artikel maupun foto Silahkan Laporkan! Terima Kasih

Tags:

Ikuti kami :

Tinggalkan komentar