Jokowi Resmikan Proyek Rp500 Miliar di IKN, Investor Asing Percaya Nusantara!

Jokowi Resmikan Proyek Rp500 Miliar di IKN, Investor Asing Percaya Nusantara!

Cerita.co.id – Presiden Joko Widodo baru saja meresmikan proyek investasi senilai Rp500 miliar di Ibu Kota Nusantara (IKN). Proyek ini merupakan salah satu investasi swasta asing pertama yang masuk ke IKN dan menjadi bukti kepercayaan investor terhadap Ibu Kota baru tersebut.

Collab Media Network banner content

"Investasi dari mancanegara khususnya Delonix ini menunjukkan kepercayaan dan membuktikan kepercayaan diri bahwa Nusantara adalah lokasi yang sangat menarik dalam sektor investasi," ujar Presiden Jokowi saat meresmikan groundbreaking proyek tersebut di IKN, Rabu (25/9/2024).

Jokowi Resmikan Proyek Rp500 Miliar di IKN, Investor Asing Percaya Nusantara!
Gambar Istimewa : imgapps.okezone.com

Proyek yang diberi nama Delonix Nusantara ini akan dibangun di atas lahan seluas 24.200 meter persegi. Kompleks ini akan menjadi kawasan mixed-use yang terdiri dari berbagai fasilitas, seperti Model J Hotel dengan 200 kamar, serviced apartment, pusat perbelanjaan, perkantoran, fasilitas olahraga dan kebugaran, serta ruang terbuka hijau.

Model J Hotel sendiri dirancang dengan konsep ramah lingkungan, selaras dengan fokus IKN pada pembangunan berkelanjutan.

Dalam kesempatan yang sama, dilakukan penandatanganan perjanjian pemanfaatan tanah dan akta notaris antara Otorita IKN dan PT. Delonix Group Indonesia.

Jika keberatan atau harus diedit baik Artikel maupun foto Silahkan Laporkan! Terima Kasih

Tags:

Ikuti kami :

Tinggalkan komentar