Honda ICON e: Motor Listrik Murah, Lebih Bertenaga dari EM1 e:

Cerita.co.id – Honda resmi meluncurkan ICON e:, motor listrik terbaru yang menjadi model termurah dari Honda. Dibanderol dengan harga di kisaran Rp 28 juta hingga Rp 32 juta, harga tersebut belum termasuk subsidi pemerintah. Sebelumnya, Honda telah memperkenalkan EM1 e: dengan harga mencapai Rp 40 juta tanpa subsidi, sehingga ICON e: hadir sebagai pilihan yang lebih terjangkau di segmen motor listrik Honda, dengan rentang harga Rp 20 jutaan hingga Rp 30 juta kecil.

Collab Media Network banner content

Meskipun secara tampilan ICON e: memiliki kemiripan dengan EM1 e:, terdapat beberapa perbedaan signifikan antara kedua model ini. ICON e: mengambil basis dari Honda U-GO yang dipasarkan di China dan menggunakan baterai lithium yang bisa dicas langsung. Baterai ini terletak di dek kaki, memberikan ruang lebih pada bagasi di bawah jok yang memiliki kapasitas mencapai 26 liter. Sebaliknya, EM1 e: menggunakan Honda Mobile Power Pack (MPP) e: yang merupakan baterai swap. Pengguna dapat menukar baterai di stasiun penggantian atau mengecasnya menggunakan charger off-board dari Honda, namun bagasinya menjadi lebih kecil karena tempatnya di bawah jok digunakan untuk menyimpan MPP e:.

Honda ICON e:  Motor Listrik Murah, Lebih Bertenaga dari EM1 e:

Dari segi desain, ICON e: tampil lebih agresif dengan sudut-sudut tajam pada bodi samping yang lebih besar, sementara EM1 e: memiliki desain yang lebih simpel. Perbedaan juga terlihat pada speedometer, di mana ICON e: menggunakan model digital serupa dengan U-GO, sedangkan EM1 e: hadir dengan speedometer berbentuk bulat yang lebih sederhana.

Motor penggerak atau dinamo yang digunakan juga berbeda. ICON e: dilengkapi dengan dinamo hub yang menghasilkan tenaga maksimal 1,8 kW (sekitar 2,4 tenaga kuda) dan torsi 85 Nm. Sementara itu, EM1 e: memiliki tenaga maksimal 1,7 kW (sekitar 2,2 tenaga kuda) dengan torsi yang sedikit lebih besar, yakni 90 Nm.

Jika keberatan atau harus diedit baik Artikel maupun foto Silahkan Laporkan! Terima Kasih

Tags:

Ikuti kami :

Tinggalkan komentar